google sherch counsoul Lowongan Kerja Lion Air Group Lokasi wilayah kerja Lion Air Group Di Indonesia - PORTAL KALBAR
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lowongan Kerja Lion Air Group Lokasi wilayah kerja Lion Air Group Di Indonesia



Lion Air merupakan maskapai penerbangan swasta nasional asal Indonesia yang secara hukum didirikan pada tanggal 15 November 1999 dan mulai beroperasi pertama kali pada tanggal 30 Juni 2000, dengan melayani rute penerbangan dari Jakarta menuju Pontianak.

 

Menggunakan pesawat dengan tipe Boeing 737-200 yang pada saat itu berjumlah 2 unit. PT. Lion Mentari Airlines atau yang biasa dikenal dengan Lion Air merupakan maskapai penerbangan berbiaya rendah (Low Cost Carrier) .

 

Dengan mengusung slogan “We Make People Fly” yang berpangkalan pusat di Jakarta, Indonesia. Melalui hal ini Lion Air mencoba mewujudkan dan merubah stigma masyarakat bahwa siapapun bisa terbang bersama Lion Air dengan tetap mengedepankan aspek keselamatan, keamanan, dan kualitas penerbangan.

 

Sebagai salah satu operator swasta terkemuka di Indonesia, kami selalu mencari orang-orang yang memiliki motivasi tinggi dan berorientasi layanan yang siap untuk menandai pekerjaan kami.

 

Semua karyawan kami berbagi semangat, energi, dorongan, dan komitmen untuk melampaui harapan pelanggan kami. Janji Lion Air  menempatkan pelanggan dan pengalaman mereka bepergian bersama kami di garis terdepan dari semua yang kami lakukan.

 

Untuk kandidat yang ingin bergabung dengan Lion Air Group (Batik Air, Lion Air dan Wings Air) Program Perekrutan Petugas Penerbangan Awal kami membuka rekrutmen  dengan kualifikasi sebagai berikut:


diposting pada 13 APRIL 2022 

 

Lowongan Kerja Lion Air Group

Walk In Interview 

1. Pasasi

 

Kualifikasi :

  1. Laki-laki, Berpenampilan menarik

  2. Usia minimal 18 tahun & maksimal 25 tahun di bulan April 2022

  3. Pendidikan minimal SMA, D3, S1 Semua Jurusan

  4. Tinggi badan Pria minimal 165 cm & Wanita minimal 158 cm

  5. Memiliki kemampuan bahasa Inggris (Nilai Lebih)

  6. Familiar dengan komputerisasi

  7. Bersedia ditempatkan di wilayah kerja Lion Air Group

2. Porter

 

Kualifikasi :

  1. Laki-laki/Perempuan

  2. Usia minimal 18 tahun & maksimal 25 tahun di bulan April 2022

  3. Pendidikan minimal SMA, D3, S1 Semua Jurusan

  4. Memiliki kemampuan bahasa Inggris (Nilai Lebih)

  5. Familiar dengan komputerisasi

  6. Bersedia ditempatkan di wilayah kerja Lion Air Group

Berkas Lamaran :

  1. Curriculum Vitae

  2. Pas foto 4×6

  3. FC KTP

  4. FC Ijazah & Transkrip Nilai

Jadwal :

  1. 16 April 2022 : Walk-In Interview

  2. 18-19 April 2022 : Psikotes

  3. 20-21 April 2022 : Medical Chek Up

Disclaimer 

 

Dalam hal proses rekrutmen dan publikasi informasi, Lion Air Group tidak bekerja sama dengan pihak manapun dan seluruh proses rekrutmen tidak dipungut biaya. Hasil keputusan rekrutmen merupakan kewenangan dari Manajemen Lion Air Group.

 

Jika anda tertarik dan sesuai dengan kualifikasi lowongan ini, silahkan datang langsung sesuai lokasi dan jadwal yang sudah ditentukan:

Lion Operation Center, Gedung Biru

Jl Marsekal Suryadharma 18, Kota Tangerang, Banten

Sabtu, 16 April 2022 (Pukul 09.00 WIB – 11.00 WIB)

Hanya kandidat yang sesuai yang akan diproses lebih lanjut

Segala proses perekrutan tidak dipungut biaya sepeserpun 


Post a Comment for "Lowongan Kerja Lion Air Group Lokasi wilayah kerja Lion Air Group Di Indonesia "